Manusia sebagai organisme multiseluler
dikelilingi oleh lingkungan luar (milieu exterior) dan sel-selnya pun hidup
dalam milieu interior yang berupa darah dan cairan tubuh lainnya. Cairan dalam
tubuh, termasuk darah, meliputi lebih kurang 60% dari total berat badan
laki-laki dewasa. Dalam cairan tubuh terlarut zat-zat makanan dan ion-ion yang
diperlukan oleh sel untuk hidup, berkembang, dan menjalankan fungsinya.